Bagai Ikan Terdampar
Identitas adalah salah satu konsep dalam ilmu sosial yang membingungkan. Diawali dari usaha untuk mengimbangi kelas, ras atau gender sebagai unit analisis yang membakukan keberadaan seseorang atau sekelompok orang, para pengamat menggunakan konsep identitas untuk menyelidiki kemajemukan yang lekat pada seseorang. Secara politik kemajemukan ini…
Pramoedya dan Historiografi Indonesia
Pengantar Tidak ada kiranya penulis Indonesia yang mendapat perhatian dunia seluas dan sebesar Pramoedya Ananta Toer. Karya-karyanya yang diterjemahkan ke dalam semua bahasa utama di dunia dan belasan bahasa lainnya di Eropa dan Asia, berulangkali mendapat penghargaan internasional. Saat ini sudah ada puluhan buku, disertasi,…
Pramoedya Ananta Toer (1925-2006)
Setahun lalu. “Semuanya sudah saya serahkan kepada Indonesia. Semuanya. Tapi kenapa begini jadinya?” Pram tergeletak sakit di kamar depan rumahnya di Utan Kayu. Untuk pertama kali saya melihat Pram menangis. Saya hanya diam sambil memijat-mijat kakinya yang tidak sakit. Dengan puluhan buku karya sastra dan…
Tentang Kelahiran Bumi Manusia
Pada 16 Agustus 1969 Pramoedya Ananta Toer ikut dalam rombongan tahanan politik pertama sebanyak 500 yang dibawa ke Pulau Buru oleh penguasa Orde Baru. Ia dinaikkan kapal Angkatan Darat yang kondisinya sangat buruk, penuh kotoran manusia, di mana kecoa pun “ikut membonceng berkuasa atas diri…
Kita lama hidup di bawah sistem yang pada dasarnya mengatakan: urusan publik itu ditangani negara saja, entah itu politik, kebebasan, dll. Jadinya, masyarakat ikut sistem karena takut, bukan karena mengerti dan merasa penting. (HF, 2014)